TNI dan Pemda Intan Jaya Perkuat Sinergitas, Wujud Nyata Persatuan di Ujung Timur Indonesia

4 hours ago 1

INTAN JAYA - Semangat kolaborasi dan persatuan antara aparat keamanan dan pemerintah daerah kembali diperkuat dalam sebuah momen bermakna di Tanah Papua Tengah. Pada Rabu, 14 Mei 2025, Satgas Yonif 500/Sikatan Ops Pamtas RI-PNG Mobile melaksanakan kegiatan sinergitas bersama aparatur Pemerintah Daerah Kabupaten Intan Jaya, bertempat di Pos Mamba, Kotis Satgas Yonif 500/Sikatan. Rabu 14 Mei 2025

Kegiatan yang dihadiri sekitar 30 orang ini berlangsung dalam suasana hangat, penuh rasa persaudaraan. Turut hadir Dansektor Barat Koops TNI Habema, Kolonel Inf Arif Budi Situmeang, yang memimpin langsung kegiatan, bersama Dansatgas Yonif 500/Sikatan, Letkol Inf Danang Rahmayanto.

Sinergi antara TNI dan Pemda ini menjadi bukti nyata bahwa kekuatan untuk membangun Papua berasal dari kerja sama yang kokoh. TNI tidak hanya menjaga perbatasan dan stabilitas keamanan, tetapi juga mendukung secara aktif program-program strategis pemerintah daerah, demi kesejahteraan masyarakat Intan Jaya.

"TNI hadir sebagai mitra pembangunan. Kami mendukung penuh program-program pemerintah dalam memajukan daerah ini, mulai dari sektor pendidikan, kesehatan, hingga infrastruktur, ” tegas Dansektor.

Lebih dari itu, Kolonel Budi juga menekankan pentingnya menjaga situasi damai di tengah pemerataan pembangunan.

“Kita semua harus waspada agar tidak ada pihak-pihak separatis yang mencoba mengganggu perdamaian dan program-program Pemda yang sudah mulai dirasakan masyarakat. Papua harus dibangun dengan semangat persatuan dan ketulusan, ” pungkasnya.

Letkol Inf. Danang Rahmayanto menambahkan bahwa keberhasilan pembangunan akan tercapai jika semua elemen bersatu dalam tujuan yang sama.

“Kami satu tekad bersama Pemda, bahwa Papua harus bangkit. Tidak boleh ada ruang bagi mereka yang ingin memecah belah atau menghambat kemajuan. Kami siap mendukung dan mengawal pembangunan hingga ke pelosok, ” ucap Letkol Danang.

Suasana akrab dan penuh semangat kerja sama begitu terasa. Pertemuan ini bukan sekadar simbolik, tetapi mencerminkan kemitraan strategis antara TNI dan aparatur sipil untuk menciptakan Papua yang damai, aman, dan sejahtera.

Kegiatan sinergitas ini menjadi pengingat bahwa kedamaian adalah syarat utama pembangunan. Dan hanya dengan kebersamaan, Intan Jaya dapat bergerak maju menuju masa depan yang lebih cerah dalam bingkai Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Autentikasi: Letda Gavin Ilham 

Read Entire Article
Masyarakat | | | |